FAKTOR - FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMBIAYAAN PADA BPR DAN BPRS DI INDONESIA

  • FAJAR DARMAWAN Universitas Islam Indonesia
  • EDY SUANDI HAMID Universitas Widya Mataram
Keywords: Error Correction Model (ECM) ,Pembiaya n, Faktor eksternal, Faktor internal, Bank Perkreditan Rakyat , Bank Pembiayaan Rakyat Syariah

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh faktor eksternal berupa BI Rate dan pengaruh faktor  internal berupa Dana Pihak Ketiga, Likuiditas, Profitabilitas dan Biaya Operasional terhadap Pendapatan Operasional serta variabel dummy yaitu Transformasi Digital pada Pembiayaan pada BPR dan BPRS di Indonesia untuk periode triwulanan dari Januari 2013 sampai dengan Desember 2021. Analisis data yang digunakan adalah Error Correction Model (ECM) yang dapat menganalisis hubungan antara variabel independen dan variabel dependen dalam jangka pendek dan jangka panjang. Hasil analisis menunjukkan bahwa dalam jangka panjang BI Rate berpengaruh negatif signifikan terhadap BPR, sedangkan BPRS tidak berpengaruh signifikan dalam jangka panjang dan jangka pendek. Dana Pihak Ketiga tidak berpengaruh signifikan terhadap pembiayaan BPR dalam jangka pendek, sedangkan dalam jangka panjang dan terhadap BPR Syariah berpengaruh positif signifikan. Likuiditas berpengaruh positif signifikan terhadap pembiayaan pada BPR dan BPRS . Profitabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap pembiayaan BPR, sedangkan pada BPRS berpengaruh positif signifikan. BOPO tidak berpengaruh terhadap pembiayaan BPR dan BPRS. Dan Transformasi Digital berpengaruh positif signifikan terhadap BPR, sedangkan BPRS tidak berpengaruh signifikan terhadap pembiayaan

Published
2022-12-26
How to Cite
FAJAR DARMAWAN, & EDY SUANDI HAMID. (2022). FAKTOR - FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMBIAYAAN PADA BPR DAN BPRS DI INDONESIA . JURNAL EKONOMI, SOSIAL & HUMANIORA, 4(04), 96-113. Retrieved from https://jurnalintelektiva.com/index.php/jurnal/article/view/916