PENGARUH LIKUIDITAS, REPUTASI KAP TERHADAP KETEPATAN WAKTU PENYAMPAIAN LAPORAN KEUANGAN
(Studi Kasus Pada Perusahaan SubseKtor Pertambangan Batubara Yang Terdaftar di BURSA EFEK INDONESIA Pada Tahun 2018-2020)
Abstract
Pada kegiatan bisnis di pasar modal ini memiliki banyak sekali persaingan dan juga membutuhkan ketersediaan informasi yang baik relevan, lengkap, dapat diverifikasi dan dapat diakses. Jika laporan keuangan itu relevan maka akan disajikan dengan tepat waktu dan akan dijadikan alat yang dapat membantu menilai hasil kerja dari suatu bisnis. Studi ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh likuiditas dan reputasi KAP terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan.
Data yang digunakan adalah data sekunder berupa laporan keuangan dari perusahaan pertambangan batubara yang terdaftar di BEI pada tahun 2018-2020, dengan menggunakan purposive sampling. Didapati 42 perusahaan yang dapat diolah dan memenuhi syarat pengolahan data. Analisis linear berganda dengan menggunakan regresi logistik yang telah melalui penilaian model fit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa likuiditas dan reputasi KAP secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan. Namun likuiditas dan reputasi KAP berpengaruh signifikan secara simultan terhadap ketepatan waktu dalam penyampaian laporan keuangan.