LITERASI MEDIA DIGITAL TENTANG HOAKS BAGI KARANG TARUNA DUKUH BANJARASRI , NGLOROG, KABUPATEN SRAGEN
Abstract
Jejaring sosial , dengan berbagai ragam platform media digital, adalah salah satu realitas teknologis yang paling populer di kalangan anak muda saat ini. Tingginya penggunaan media sosial ini tidak disadari oleh berbagai dampak yang terjadi dan dapat mempengaruhi berbagai aspek kehidupan. Oleh karena itu, berbagai efek positif dari penggunaan jejaring sosial telah dirasakan,tetapi efek negatif dari jejaring sosial tersebut seringkali luput dari perhatian, bahkan mungkin tidak diperhitungkan.
Deawasa ini kasus pencemaran nama baik, berita palsu, dan informasi hoaks
sangat menonjol dalam wacana sosial dan dunia media digital. Perkembangan dampak negatif hoax tentunya sangat dipengaruhi oleh rendahnya tingkat literasi media sosial. Untuk itu penulis mengadakan sosialisasi terkait dengan literasi tentang hoaks pada para anggota Karang Taruna Kampung Banjarasri, Nglorog, Kabupaten Sragen. Penulis berusaha memberikan pengetahuan terkait literasi media sosial, khususnya kesadaran akan dampak hoax dan kemampuan mengidentifikasi dan merespon hoaks.