KONSEP DASAR PENILAIAN DAN EVALUASI HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

  • KURNI YUSRO USWATUN Institut Islam Mamba’ul Ulum Surakarta
  • HASANAH ULFA INAYATI Institut Islam Mamba’ul Ulum Surakarta
  • ASRUL OSAMA WAIULUNG Institut Islam Mamba’ul Ulum Surakarta
  • MUHAMMAD ILIAS Institut Islam Mamba’ul Ulum Surakarta
Keywords: Penilaian, Evaluasi, Pendidikan Islam

Abstract

Penilaian dan evaluasi dalam pendidikan Islam, secara umum sangat berguna bagi pendidik, peserta didik, ahli fikir pendidikan Islam, politik pengambil kebijakan pendidikan Islam, untuk membantu mereka dalam membenahi sistem pengawasan dan mempertimbangkan kebijakan yang akan diterapkan dalam sistem pendidikan nasional (Islam). Penelitian Kepustakaan atau Library research adalah telaah kepada beberapa referensi yang berhubungan dengan penelitian yang dilakukan baik telaah pemikiran tokoh dan yang lainnya. Penilaian adalah proses pengumpulan data/informasi yang digunakan untuk mengukur ketercapaian suatu tujuan. Sedangkan Evaluasi yaitu suatu proses dan tindakan yang terencana untuk mengumpulkan informasi tentang kemajuan, pertumbuhan dan perkembangan (peserta didik) terhadap tujuan (pendidikan), sehingga dapat disusun penilaiannya yang dapat dijadikan dasar untuk membuat keputusan.

Published
2024-07-10
How to Cite
KURNI YUSRO USWATUN, HASANAH ULFA INAYATI, ASRUL OSAMA WAIULUNG, & MUHAMMAD ILIAS. (2024). KONSEP DASAR PENILAIAN DAN EVALUASI HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM. JURNAL EKONOMI, SOSIAL & HUMANIORA, 6(02), 215-226. Retrieved from https://jurnalintelektiva.com/index.php/jurnal/article/view/1070